Thursday, September 19, 2013

Re: [milis tarki] Ask Salary Secretary

 


Dear Ladies,

Sekedar pandangan dari saya dan juga pengalaman saya sendiri mengenai range salary dari seorang sekretaris....

Di bawah ini ada beberapa point yag dapat di jadikan acuan untuk mengira-ngira range salary yang dapat di berikan suatu perusahaan kepada sekretaris-nya.

  • nature atau core business perusahaan itu : apakah oil & gas / mining / bank / perhotelan / proyek negara asing di Indonesia / perwakilan negara asing di Indonesia / perusahaan pengangkutan barang / perusahaan yang memproduksi kebutuhan sehari-hari (makanan, minuman, sabun...seperti unilever atau P & G).
  • PMA atau PMDN (perusahaan nasional)
  • siapa boss kita (expatriate yang berbahasa inggris, perancis,mandarin, india, korea atau jepang  atau boss Indonesia)
  • job desk kita sebagai sekretaris + wilayah tanggung jawab kita, apakah kita melapor directly ke presdir atau direktur atau manager.
  • pengalaman kerja kita sendiri (di bawah 5 tahun atau di atas 8 tahun)...

Faktor-faktor di atas sangat mempengaruhi range salary kita sebagi seorang sekretaris.

Sekretaris yang fasih dan terbiasa berbahasa inggris, bisa membuat sendiri draft surat bisnis dalam bahasa inggris...biasanya bergaji tinggi :)  di tambah lagi apabila ada 2 bahasa asing yang di kuasai seorang sekretaris....salary tentu akan bertambah pula.

Dan last but not least :  pengembangan diri seorang sekretaris :  semisal  dengan mengikuti seminar dan kursus.

Dan juga belajar secara terus menerus, baik dari kesalahan + pengalaman kita sendiri dan orang lain, juga advise dari orang-orang di sekeliling kita.


Tapi para ladies jangan kuatir juga, soal range salary tersebut bisa di negosiasikan pada tahap akhir setelah kita sukses melewati beberapa tahap interview, biasanya sebelum menanda-tangani kontrak kerja, ada yang namanya penawaran kontrak kerja (initial offer)....perusahaan yang berminat untuk meng-hire kita akan mengirimkan penawaran kontrak kerja itu untuk kita baca dan kita setujui (sebelum menanda-tangani kontrak kerja yang resmi).

Jadi ladies, di tahap itu kita bisa menegosiasikan salary kita sebelum kita benar-benar menyetujui dan menanda-tangani kontrak kerja resmi dan sesungguhnya yang akan mengikat kita dengan segala hak & kewajiban di hari depan.

Demikianlah, sekedar pandangan dan pengalaman saya sebagai sekretaris dengan masa kerja lebih dari 20 tahun di berbagai institusi :)...semoga hal tersebut di atas dapat membantu para ladies dalam menentukan keinginan dan salary kita .


Best regards,
Elly Anggraeni
E-mail. elly.anggraeni21@yahoo.com



From: "tiodora_stella@yahoo.com" <tiodora_stella@yahoo.com>
To: aksek_tarakanita@yahoogroups.com
Sent: Thursday, September 19, 2013 6:36 AM
Subject: Re: [milis tarki] Ask Salary Secretary



Dear Friends,

So do I, hampir 10th less than 10jt

Salam,
Powered by power, faith & love®

From: florensia rita <florensia_rita@yahoo.com>
Sender: aksek_tarakanita@yahoogroups.com
Date: Wed, 18 Sep 2013 09:51:54 +0800 (SGT)
To: <aksek_tarakanita@yahoogroups.com>
ReplyTo: florensia rita <florensia_rita@yahoo.com>
Subject: Re: [milis tarki] Ask Salary Secretary

 
Dear Friends..
Iya saya juga mau tau..range salary secretary sesuai dengan pengalaman & masa kerjanya, brp yah?
Saya sbg sekretaris sudah 12 tahun dgn salary <10jt..

Thanks,
Rita



From: "dindriea@yahoo.com" <dindriea@yahoo.com>
To: aksek_tarakanita@yahoogroups.com
Sent: Sunday, September 15, 2013 4:07 PM
Subject: [milis tarki] Ask Salary Secretary

 
Dear Tarkies,
Mohon info nya doong, standar salary sekertaris di Jakarta sekarang berapa? Apakah upah Rp. 5.000.000/ bulan itu udah termasuk luar biasa buat sekertaris yang pengalaman lebih dari 6tahun?
Ditunggu infonya, Thanks girls...






__._,_.___
Reply via web post Reply to sender Reply to group Start a New Topic Messages in this topic (5)
Recent Activity:
.

__,_._,___

No comments: