Thursday, August 2, 2012

[milis tarki] Tanya - Peluang Kerja Bagi Wanita Usia 40tahun ke atas

 

Dear Milist,
 
Adakah solusi peluang kerja bagi wanita yang berusia 40tahun ke atas? Apalagi bagi wanita single parent yang memang membutuhkan kerja untuk menafkahi anak2 nya.
 
Pengalaman saya bekerja sebagai pekerja kontrak di beberapa perusahaan asing Mining, Oil & Gas yang sudah lebih dari 20th sepertinya tidak bisa dijadikan kunci untuk melamar pekerjaan.
 
Sempat beberapa kali di panggil untuk interview di perusahaan yang berbeda, yang kebetulan dengan rekomendasi dari teman, setelah itu tidak ada berita lagi dan saya di info kan oleh teman yang di terima adalah wanita muda usia masih dibawah 28th. Pekerjaan yang dilamar sebagai sekertaris, dokumen control, admin atau PA.
 
Kalaupun gaji yang pernah diterima lebih besar dari standard perusahaan yang memanggil interview ada baiknya di info kan bahwa standard gaji yg ditawarkan sekian, sejauh ini pihak yang meng-interview tidak memberi informasi.
 
Maaf, saya jadi berpikiran bahwa saat ini yang lebih diutamakan adalah usia muda dan penampilan menarik, sepertinya pengalaman kerja tidak terlalu penting. Di sudut pandang lain ada baiknya agar kalangan fresh graduate atau yang belum senior di berikan peluang untuk berkarir.
 
Dalam keadaan tidak bekerja, saya rasa standard gaji yang wajar ditawarkan akan diterima. Apalagi sebagai single parent yang jelas akan bekerja dengan sungguh-sungguh, mengingat ada tanggung jawab yang harus dinafkahi. 
 
Kesimpulannya adalah keputusan terakhir tergantung pada User.
 
Mohon saran dan sudut pandang lain dari teman-teman.

Best regards,
Marlina

[Non-text portions of this message have been removed]

__._,_.___
Recent Activity:
.

__,_._,___

No comments: