Thursday, February 2, 2012

Re: [beasiswa] [butuh info] beasiswa ITB dan UGM

 

Wa'alaikum salam wr wb.,
Ainun,

Setahu saya ada program bidik misi di ITB. Yang jelas, ITB punya banyak sekali program beasiswa mulai dari beasiswa untuk yang tidak mampu sampai beasiswa prestasi. Biaya masuk ITB, yang katanya mahal sekali itu, pun sebenarnya hanya berlaku untuk orang tua yang sangat memenuhi syarat mampunya. Artinya, ITB mempersilakan mahasiswa dalam kondisi ekonomi apapun untuk masuk ITB. Bila anda tidak mendapatkan beasiswa maka biaya masuk ITB akan disesuaikan dengan kondisi keuangan keluarga anda, bisa dapat potongan dari 20 %-80 %. Akhirnya, saran saya, tetap belajarlah dan berusahalah, tetap ikhtiar mencari informasi beasiswa, jangan lupa mendaftar dan berusahalah lolos masuk universitas pilihan anda. Insya Allah, sekarang sebenarnya banyak sekali kemudahan untuk kuliah.

Wassalam,

May




From: Mario Leonardus <m.leonardus766hi@yahoo.com>
To: "beasiswa@yahoogroups.com" <beasiswa@yahoogroups.com>
Sent: Thursday, February 2, 2012 12:52 PM
Subject: Re: [beasiswa] [butuh info] beasiswa ITB dan UGM

 
yang saya tau buanyak beasiswa di ITB, malah banyak beasiswa s1 yang tidak tersalurkan...yang penting kamu masuk dulu ke ITB...dan kamu tidak akan keluar karena masalah biaya...
 
Mario Leonardus, B. Sc.
Graduate Students Department of Chemistry
Majoring Master of Science in Teaching of Chemistry
Institut Teknologi Bandung, Jl. Ganesha 10, Bandung
Mobile: +62-813-26694984 / +63-838-21510804

From: Aiinun Sallizh utamy <aiinunsallizhutamy@yahoo.com>
To: beasiswa@yahoogroups.com
Sent: Tuesday, 31 January 2012, 9:43
Subject: [beasiswa] [butuh info] beasiswa ITB dan UGM

 
Assalamualaikum all :)

Saya masih kelas 2 SMA, alhamdulillah dari SD sampai sekarang saya mendapatkan ranking 1 di kelas dan pernah 1 kali mendapatkan ranking yang kurang baik dari itu tetapi masih masuk 10 besar. Saya ingin kuliah di ITB atau UGM jurusan Teknologi tetapi karena ibu saya seorang PNS dan ayah saya seorang pedagang kecil-kecilan, ortu saya tidak bisa menguliahkan saya ke universitas itu. Tetapi prinsip saya ''nothing is imposible'' :)

Pertanyaan saya :

-bagaimana syarat-syarat untuk mendapatkan beasiswa ke universitas tersebut?

-adakah program bidik misi di universitas tersebut?

Terimakasih atas infonya :)




__._,_.___
Recent Activity:
INFO, TIPS BEASISWA, FAQ - ADS:
http://id-scholarships.blogspot.com/

===============================

INFO LOWONGAN DI BIDANG MIGAS:
http://www.lowongan-kerja.info/lowongan/oil-jobs/

===============================

INGIN KELUAR DARI MILIS BEASISWA?
Kirim email kosong ke beasiswa-unsubscribe@yahoogroups.com
.

__,_._,___

No comments: